KH. Ahmad Salimul Apip di Taman Cibaduyut Indah Bandung
Assalamu’alaikum Warrohmatuloh Wabarokatuh
Alhamdulillah Syiar Islami Bandung bisa kembali menyajikan dokumentasi hasil kegiatan Syiar Islam. Meskipun dampak dari wabah Covid-19 masih terasa dan berpengaruh langsung kepada beberapa acara yang terpaksa dibatalkan sesuai anjuran dari pemerintah guna pencegahan penyebarannya.Dan dengan tetap berupaya mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah dan semoga menjadi ikhtiar dengan do'a bersama dalam setiap kegiatan, kali ini Syiar Islami Bandung menyajikan dokumentasi hasil liputan acara dengan tema Pengajian Rutin dan Haul.
Acara ini diselenggarakan oleh DKM Darussalam Taman Cibaduyut Indah Blok GC RT. 02 RW. 15 Cangkuang Kulon Kec. Dayeuhkolot Kab. Bandung pada hari Sabtu, 17 Muharram 1442 H atau bertepatan dengan hari Sabtu, 5 September 2020 M. Dengan penceramah pertama yaitu KH. MD Ubaidillah dan penceramah kedua oleh KH. Ahmad Salimul Apip.
Liputan ceramah KH. Ahmad Salimul Apip, telah kami upload di Youtube seperti di bawah ini:
Sekecil apapun yang kami sajikan semoga bermanfaat untuk semuanya terutama Syiar Islam khususnya. Masih ada video lain yang belum kami sajikan disini tapi sudah tayang di youtube, silakan kunjungi langsung channelnya Syiar islami Bandung.
Dan bagi siapapun yang membutuhkan jasa liputan photovideography bertemakan Syiar Islam, kami menawarkan kerjasama terbaik paket Syiar Tablighul Islam sekaligus dengan alat pesta, publikasi dan rujukan Penceramah/Mubaligh dll.
Wassalamu'alaikum warrohmatulloh wabarokatuh